Sabtu, 12 November 2016

DI BUMI MANA INI?
Oleh Alim Nurudin

negeriku subur dan kaya
sawah ladang terhampar luas
manusia hidup mencari bahagia
akal dan ide berkembang bebas


kejujuran menjadi kunci
tapi sering di jadikan hobi
entah membangun syurga-nya sendiri
atau mungkin untuk menghibur elegi

media masa menjadi-jadi
saat lensa menangkap tanya
dalam dilema penonton masih mencari
namun hanya kesemuan yang ada

sebenarnya; aku di bumi mana!
untuk apa rumus-rumus hidup di tulis
jika satu di tambah satu hasilnya lima
kadang juga salah dan kebenaran-nya beda tipis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar